Pj Gubernur Kalimantan Barat, dr. H. Harisson, M.Kes saat menerima audiensi dari Ketua Dekopinwil Kalimantan Barat, Dr. H, Hamzah Tawil, M.Si, di kantor Gubernur Kalimantan Barat. (Dok. Istimewa) |
Dalam audiensi tersebut, Dr. Hamzah Tawil turut didampingi
oleh kepala dinas koperasi, usaha kecil dan menengah provinsi Kalimantan Barat
Drs. Junaidi, MM.
Audiensi yang berlangsung di Kantor Gubernur Kalimantan
Barat bertujuan untuk membahas beberapa hal strategis yang dihadapi oleh
koperasi dan UKM di wilayah Kalbar. Diantaranya, Ketua Dekopinwil menyampaikan
laporan resmi mengenai pengurus yang baru kepada Pj Gubernur, disertai dengan
penjelasan mengenai struktur dan peran masing-masing pengurus dalam menjalankan
program koperasi di Kalimantan Barat
Kemudian, Ketua Dekopinwil memaparkan visi untuk menjadi
mitra strategis pemerintah daerah dalam pemberdayaan koperasi. Misi utama
adalah digitalisasi koperasi untuk meningkatkan efisiensi dan daya saing,
dengan dukungan dari pemerintah daerah.
Selanjutnya, Ketua Dekopinwil berencana membuat program
pelatihan SDM untuk memperkuat kompetensi pengurus dan anggota koperasi dalam
memanfaatkan teknologi digital.
Terakhir, Dekopinwil menyampaikan rencana untuk mempercepat
adopsi teknologi digital, mulai dari pengembangan aplikasi manajemen koperasi
hingga strategi pemasaran digital. Begitu juga terkait langkah-langkah sinergis
antara pemerintah daerah dan Dekopinwil dalam mendukung transformasi digital koperasi
Dalam kesempatan yang sama, Dr. Hamzah Tawil juga
menyampaikan undangan resmi kepada PJ Gubernur Kalimantan Barat untuk
menghadiri acara pelantikan pengurus baru Dekopinwil dan Rapat Kerja wilayah
(rakerwil) yang akan dilaksanakan di Graha Dekopinwil Kalimantan Barat pada 5
november 2024.
Acara pelantikan ini juga akan dihadiri oleh Ketua Umum Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin), Prof. Dr. (HC), Drs. H.A.M. NURDIN HALID, sebagai bentuk dukungan penuh terhadap keberlanjutan pengembangan koperasi di Kalimantan Barat.